
SUKABUMI – Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) kembali mengalami penurunan signifikan pada perdagangan hari ini, Rabu (22/10/2025). Berdasarkan data dari laman resmi Logam Mulia Antam, harga emas 24 karat ukuran 1 gram turun Rp177.000 menjadi Rp2.310.000 per gram, dibandingkan harga sebelumnya Rp2.487.000 per gram.
Meski mengalami penurunan tajam, momen ini bisa menjadi peluang menarik bagi masyarakat untuk mulai berinvestasi emas. Penurunan harga yang cukup besar membuka kesempatan untuk membeli emas di level yang lebih terjangkau.
Harga emas terkecil, ukuran 0,5 gram, kini dibanderol Rp1.205.000, turun Rp88.000 dari harga sebelumnya Rp1.293.500. Sementara itu, emas Antam ukuran 1 kilogram saat ini menjadi yang termahal dengan harga Rp2.250.600.000.
Baca Juga : Ramuan Obat Kuat Stamina Pria dengan Akar dan Buah Pinang
Berikut daftar lengkap harga emas Antam hari ini:
-
0,5 gram: Rp1.205.000
-
1 gram: Rp2.310.000
-
5 gram: Rp11.325.000
-
10 gram: Rp22.595.000
-
25 gram: Rp56.362.000
-
50 gram: Rp112.645.000
-
100 gram: Rp225.212.000
-
500 gram: Rp1.125.320.000
-
1.000 gram: Rp2.250.600.000
Penurunan harga ini membuat emas kembali dilirik sebagai instrumen investasi jangka panjang yang stabil dan mudah dicairkan.
Sesuai Peraturan Menteri Keuangan (PMK) No. 34/PMK.10/2017, pembelian emas batangan dikenakan PPh 22 sebesar 0,45% bagi pemilik NPWP dan 0,9% bagi non-NPWP. Sedangkan untuk penjualan kembali (buyback) emas dengan nominal di atas Rp10 juta, dikenakan PPh 22 sebesar 1,5% bagi pemilik NPWP dan 3% bagi non-NPWP.
Dengan volatilitas harga emas global dan ketidakpastian ekonomi dunia, momen penurunan harga hari ini dapat menjadi waktu yang tepat bagi masyarakat untuk menambah koleksi emas atau memperkuat portofolio investasi jangka panjang.(SE)
The post Harga Emas Antam Anjlok Tajam, Kini Rp2,31 Juta per Gram Peluang untuk Kolektor dan Investor first appeared on Sukabumi Ku.












